Laman

Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 21 Januari 2015

Untuk Kita yang Sedang Bermasalah-Inilah Solusinya





Mari Kita jujur pada diri sendiri, bahwa kehidupan kita yang masih banyak permasalahan sebenarnya tidak bersumber pada orang lain dan pihak di luar diri kita. Semua permasalahan yang kita hadapi sesungguhnya berasal dari sempitnya hati kita dalam mengarungi kehidupan ini.

Pernyataan “urip pancen angel” atau “hidup memang susah/repot” sebenarnya tidak harus terjadi jika kita mengetahui permasalahan pokok dalam diri kita. Banyak diantara kita gagal menyelesaikan satu permasalahan karena kita tidak mengetahui pokok permasalahannya.

Rasa galau yang muncul dalam diri kita, rasa marah, sempit pikiran kita, emosi, tidak bias mengendalikan diri, tidak bias bergaul, tidak punya teman, sempit rejeki, anak susah diatur, ada masalah dengan keluarga, masalah dengan mertua, tidak akur dengan tetangga... inti permasalahnnya adalah ketidakadaan kedekatan kita dengan Rabb kita.

Mari jujur pada diri kita, bahwa pada saat kita menghadapi semua permasalahan diatas, pada saat itu kita sedang tidak rajin beribadah. Sholat kita terlambat, tidk di awal waktu, tidak di masjid, tidak khusyu’ tidak mengajak anak dan keluarga sholat di masjid.

Pada saat itu kita juga sedang tidak rajin tilawah, tilawah kejar target, tidak menikmati bacaan, tidak menikmati alur perkataan Allah dalam firmannya. Kita banyak membaca tulisan dan komentar kita dan kawan-kawan kita di media social, di grup-grup pertemanan kita, grup BBM kita, Grup WA kita, dan jarang kita mengalihkan jari kita untuk menekan symbol Quran di wall gadget kita.

Pada saat permasalahan itu bersemayam, jujurlah bahwa pada saat itu kita sedang jarang sholat malam, mengadukan permasalahan kepada Rabb yang menciptakan diri kita. Pada saat itu juga kita banyak berkumpul dengan teman bisnis, teman kerja, tetangga dan membicarakan hal-hal duniawi kita, jauh dari majelis ilmu.

Dengan segala yang kita lalui sepanjang hari, kita masih bias menghadapi permasalahan kehidupan kita dengan memperbanyak dzikir dengan segala cara kita, mengganti sesaat music kantor kita dengan murottal, mengarahkan jari kita dari media sosial ke tombol quran di gadget kita, murojaah dalam perjalanan ke kantor kita, kitapun masih bias menyempatkan diri sholat dhuha 2 rokaat di musholla kantor, membuka mushaf kita di meja kantor.

Ingatlah Allah... karena hanya dengan mengingat Allah hati kita akan menjadi tenang. Silakan buka quran Anda, mari kita gelar sajadah kita di hamparan bumi Allah dimanapun kita berada.

Wallahu A’lam.
Alun-Alun Utara Madiun
22-01-15


Puasa melembutkan Jiwa


Kategori Tulisan

Anak (21) Ceramah (23) Doaku (3) Gallery (68) Hadits (19) Herbal (3) Hikmah (256) I'tikaf (5) Idul Fitri (27) Inspirasi (149) Jualan (3) Kesehatan (43) Keuangan (12) Kisahnyata (43) Kultum (147) Lailatul Qadar (2) Lain-lain (49) management (4) Nisa' (1) ODOJ (2) Progress (54) prowakaf (2) Puasa (182) Quran (17) Qurban (40) Ramadhan (315) Renungan (17) Rumahkreatif (6) Rumahpintar (8) Rumahtahfidz (18) Rumahyatim (6) Sedekah (47) Share (104) Syawal (5) Tanya jawab (2) Tarawih (4) Tarbiyah (166) Umroh (19) Wakaf (8) Yatim (7) Zakat (22)
Dapatkan kiriman artikel terbaru dari Blog Miftah madiun langsung ke email anda!
 

Info Kesehatan

More on this category »

Tarbiyah dan Pendidikan

More on this category »

Inspirasi Hidup

More on this category »

Lain-lain

Image by ageecomputer.com